Monday 30 April 2012

ISI jogja, seniman besar lahir dari sini, perguruan tinggi seni terbesar, tertua, terbaik

seperti apa tes praktek PMB ISI jogja, cekidot:
http://isiyogyakarta.wordpress.com/2012/05/01/seperti-apa-tes-praktek-di-pmb-isi-yogyakarta/


Seperti apa TES PRAKTEK di PMB ISI Yogyakarta?

01/05/2012
 
 
 
 
 
 
Rate This
Tes praktek di PMB ISI Yogyakarta berbeda beda tiap jurusan, berikut ini adalah penjelasan mengenai tes praktek di PMB ISI Yogyakarta:
1. (Fakultas Seni Pertunjukan)
a. Jurusan S-1 Musik  :
biasanya memainkan 1 alat musik pilihan sambil membaca partitur (not balok) ada juga tes solfegio untuk cek buta nada.
b. Jurusan S-1 Etnomusikologi :
biasanya memainkan 1 alat musik etnik pilihan dengan membawakan sebuah lagu yang diaransemen sendiri secara kreatif misalnya musik pop dibawakan dengan gaya etnik.
c. Jurusan S-1 Karawitan :
biasanya memainkan 1 alat musik pilihan
d. Jurusan S-1 Pedalangan :
biasanya membawakan 1 cerita pendek untuk didalangkan
e. Jurusan S-1 Seni Tari :
biasanya membawakan 1 tari tradisional pilihan masing masing, bisa membawa CD/kaset iringan sendiri
f. Jurusan S-1 Teater:
biasanya memainkan beberapa karakter (sedih,senang,marah,dll) untuk diperankan, kira-kira seperti  monolog

2. FSR (Fakultas Seni Rupa)
a. Jurusan Seni Rupa Murni
Kompetensi S-1 Seni Lukis :
Biasanya melukis suasana sekitar kampus dengan cat air
Kompetensi S-1 Seni Patung:
Biasanya  membuat patung wajah sendiri dengan tanah liat
Kompetensi S-1 Seni Grafis:
Biasanya membuat karya cetak grafis sederhana, tidak boleh langsung menorehkan gambar dengan kuas, tapi membuat cetakannya atau mal (kertas dilubangi) dahulu.
b. Jurusan Kriya
Program Studi S-1 Kriya:
Biasanya menggambar ornamen/motif dan menggambar rancangan sebuah produk kriya yang diberi ornamen/motif tersebut. Misalnya merancang tas yang diberi gambar ornamen, atau merancang aksesoris interior seperti lampu duduk yang diberi gambar ornamen.
Program Studi D-3 Batik&Fashion:
Biasanya menggambar ornamen/motif dan menggambar rancangan busana/fashion yang diberi ornamen/motif tersebut.
c. Jurusan Desain
Program Studi S-1 Desain Interior:
Biasanya menggambar perspektif sebuah ruang, misalnya ruang makan,ruang tidur,dll (sesuai soal tiap tahun bisa berubah), alat gambarnya bebas bisa cat air,pensil warna,dll
Program Studi S-1 Desain Komunikasi Visual:
Biasanya menggambar poster dengan tema tertentu sesuai soal (tiap tahun bisa berubah) misalnya poster sosial tentang anti narkoba, peduli lingkungan, atau poster komersial tentang iklan sabun, redesain profil perusahaan dll. Alat gambarnya bebas bisa cat poster, pensil warna, dll.

3. FSMR (Fakultas Seni Media Rekam)
a. Jurusan S-1 Fotografi:
Biasanya memotret suasana sekitar kampus dengan kamera DSLR (sebaiknya membawa kamera sendiri)
b. Jurusan S-1 Televisi:
Biasanya menggambar storyboard rancangan adegan (seperti nggambar komik) atau bisa pula membuat video dokumenter sederhana meliput suasana sekitar kampus dengan handycam tanpa diedit, ada pula tes apresiasi karya video yang diputarkan oleh panitia.
c. Jurusan D-3 Animasi:
Biasanya menggambar karakter dan storyboard rancangan adegan (seperti menggambar komik)

tabel biaya kuliah ISI Jogja:





INFO PMB ISI 2012:Mulai Tahun Ini ‘UJIAN TEORI’ Diadakan Lagi!

23/03/2012
 
 
 
 
 
 
Rate This
Ya, Mulai Tahun ini, tes Penerimaan Mahasiswa Baru Institut Seni Indonesia Yogyakarta kembali mengadakan TES TEORI untuk melengkapi bahan pertimbangan selain tes praktek yang selama ini telah dilaksanakan. Hal ini dirasa penting karena selain kemampuan praktek, pengetahuan umum dari calon mahasiswa juga sangat penting, mengingat ISI tak hanya menghasilkan seniman sekelas sanggar, tapi seniman yang akademis dan ilmiah. Materi tes teori terdiri dari pengetahuan kewarganegaraan; pengetahuan umum, budaya dan seni; bahasa indonesia; dan bahasa inggris. Dengan tambahan tes teori ini maka tes PMB ISI Yogyakarta terdiri dari:
1. Tes Teori: Soal Pilihan Ganda meliputi pengetahuan kewarganegaraan; pengetahuan umum, budaya dan seni; bahasa indonesia; dan bahasa inggris.
2. Tes Praktek: Berbeda-beda sesuai program studi yang dipilih
3. Tes Wawancara: Seputar Personality


Fakultas Seni Media Rekam

15/04/2010
Fakultas Seni Media Rekam terdiri dari beberapa jurusan dan program studi
1. Jurusan Fotografi
Program Studi S1 Fotografi
Kompetensi Penciptaan dan Pengkajian Fotografi
website : www.fotografi.isi.ac.id
2. Jurusan Televisi
Program Studi S1 Televisi
Kompetensi Penciptaan dan Pengkajian Televisi
websiter : www.tvisijogja.wordpress.com

h1

Fakultas Seni Pertunjukan

15/04/2010
Fakultas Seni Pertunjukan terdiri dari beberapa Jurusan dan Program Studi
1. Jurusan Tari
Program Studi S1 Seni Tari
Kompetensi Penciptaan dan Pengkajian Seni Tari
website :  www.tari-isiyogya.ac.id
2. Jurusan Karawitan
Program Studi S1 Seni Karawitan
Kompetensi Penciptaan, Penyajian, dan Pengkajian Seni Karawitan
3. Jurusan Musik
Program Studi S1 Seni Musik
Kompetensi Penciptaan (Komposisi Musik), Penyajian (Musik Pertunjukan dan Pop-Jazz), dan Pengkajian Seni Musik (Musikologi dan Musik Pendidikan)
4. Jurusan Teater
Program Studi S1 Seni Teater
Kompetensi Penciptaan (Penyutradaraan, Penataan Artistik, Penulisan Naskah, Pemeranan) dan Pengkajian Seni Teater (Dramaturgi)
5. Jurusan Etnomusikologi
Program Studi S1 Etnomusikologi
Kompetensi Penciptaan dan Pengkajian Musik Etnis
6. Jurusan Pedalangan
Program Studi S1 Seni Pedalangan
Kompetensi Penciptaan dan Pengkajian Seni Pedalangan

h1

Fakultas Seni Rupa

15/04/2010
Fakultas Seni Rupa terdiri dari beberapa jurusan dan program studi
1. Jurusan Seni Murni
Program Studi S1 Seni Rupa Murni
Kompetensi Penciptaan dan Pengkajian Seni Rupa Murni (Seni Lukis, Seni Patung, dan Seni Grafis)
2. Jurusan Kriya
Program Studi S1 Kriya Seni
Kompetensi Penciptaan dan Pengkajian Kriya Seni (Kriya Kayu, Kriya Logam, Kriya Tekstil, Kriya Kulit, dan Kriya Keramik)
website : www.kriya-isiyk.blogspot.com
3. Jurusan Disain
A. Program Studi S1 Disain Interior
Kompetensi Penciptaan dan Pengkajian Disain Interior
website : www.psdi.isi.ac.id , blog interior isi yk atau di facebook/psdi
B. Program Studi S1 Disain Komunikasi Visual
Kompetensi Penciptaan dan Pengkajian Disain Komunikasi Visual

h1

INFO PENDAFTARAN MAHASISWA BARU S1 2012/2013

15/04/2010
A. WAKTU PENDAFTARAN DAN PENGEMBALIAN FORMULIR
1. Jalur Khusus (PMDK, PBUD, Linier,Bidikmisi) : 30 April – 19 Mei 2012
2. Gelombang I (Program Reguler) : 30 April – 26Mei 2012
3. Jalur Khusus (Lanjutan) : 11 Juni – 14 Juli 2012
4. Gelombang II (Program Reguler dan Non Reguler) : 2 – 21 Juli 2012
Catatan: Khusus Prodi DKV, Desain Interior dan Televisi, tidak ada gelombang II reguler, hanya ada non reguler
B. PENGAMBILAN FORMULIR PENDAFTARAN
Formulir Pendaftaran dan Buku Panduan dapat diperoleh dengan membayar Rp. 15.000,- di Sekretariat Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru ISI Yogyakarta Gedung Rektorat (pada jam kerja 08.30-13.30), Jalan Parangtritis Km.6,5 Sewon, Bantul. Telepon (0274) 379133, 373659 Fax (0274) 371233.
C. PERSYARATAN DAN KETENTUAN UMUM
1. Biaya penyelenggaraan seleksi Rp 175.000,- dibayarkan pada saat pengembalian formulir pendaftaran. Biaya tambahan penyelenggaraan seleksi untuk program studi Pilihan Kedua di Fakultas Seni Rupa sebesar Rp 75.000,-.
2. Formulir pendaftaran dibuat rangkap 2 dan diserahkan pada Sekretariat Panitia
3. Pernyataan kesanggupan membayar Sumbangan Peningkatan Mutu Akademik (SPMA) dan Biaya Satuan Kredit Semester (SKS).
4. Satu lembar foto copy STTB/ijazah SMK/SMA sederajat dan NUN yang telah dilegalisasi atau Surat Keterangan telah mengikuti Ujian Akhir dari Kepala Sekolah yang bersangkutan.
5. Empat lembar pasfoto hitam putih ukuran 3×4, tujuh lembar bagi yang juga mengambil pilihan II.
6. Surat keterangan penghasilan orang tua yang telah disahkan oleh Bendaharawan (untuk PNS, TNI/POLRI, Karyawan Swasta) dan untuk yang lainnya disahkan oleh Kepala Desa setempat.
7. Surat keterangan sehat dan bebas Narkoba dari Dokter.
Catatan : Setelah dinyatakan diterima, butir 6 dan 7 dapat diserahkan pada saat registrasi.
D. PERSYARATAN DAN KETENTUAN KHUSUS
Selain persyaratan di atas, calon diwajibkan pula memenuhi persyaratan:
1. Sehat paru-paru dan THT, untuk FSP semua Jurusan.
2. Tidak buta warna menurut dokter spesialis semua Jurusan kecuali Program Studi Seni Musik, Seni Karawitan, dan Etnomusikologi.
3. Tidak cacat fisik, gagu dan gagap, untuk FSP Jurusan Musik, Tari, Pedalangan dan Teater yang dapat mengganggu proses studi.
E. SELEKSI PROGRAM REGULER
1. Jalur Umum
Lulusan SMK/SMA sederajat melalui Tes Ujian Penerimaan Mahasiswa Baru
2. Jalur Khusus
a. Jalur BIDIKMISI
  • Siswa SMA/SMK/MA/MAK/Sederajat yang akan lulus 2012 atau telah lulus pada tahun 2011 dan bukan penerima BIDIKMISI.
  • Usia paling tinggi pada saat mendaftar adalah 21 tahun.
  • Memiliki potensi akademik yang relevan dan memenuhi standar jurusan yang dituju serta kurang mampu secara ekonomi dan masuk dalam 30 persen terbaik di sekolah
  • Memiliki prestasi ko-kurikuler/ekstra kurikuler paling rendah peringkat ke-3 ditingkat Kabupaten/Kota atau prestasi non kompetitif lain (Contoh : Ketua Organisasi Siswa)
b. Jalur Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK)
  • Lulusan SMK/SMA sederajat Tahun 2012.
  • Termasuk 10 besar ranking kelas, nilai rapor semester 4 dan 5 rata-rata 7.
  • Memiliki keahlian khusus bidang seni sesuai Program Studi yang dipilih.
  • Memiliki  sertifikat prestasi di bidang seni Tingkat Kabupaten /Propinsi/Nasional.
  • Mengikuti placement test sesuai program studi yang dipilih.
  • Mengikuti Wawancara.
  • Biaya seleksi Rp 100.000,00
c. Jalur Penelusuran Bibit Unggul Daerah (PBUD)
  • Utusan daerah/instansi untuk kepentingan pengembangan potensi di bidang seni.
  • Memiliki prestasi di bidang seni sesuai dengan Program Studi yang dipilih.
  • Rekomendasi dari pemerintah daerah/instansi tempat bekerja.
  • Lulus SMK/SMA sederajat.
  • Mengikuti placement test sesuai program studi yang dipilih.
  • Mengikuti Wawancara.
  • Biaya seleksi Rp 175.000,00
d. Jalur Linier
  • Lulusan SMK tahun 2012 dari bidang studi yang sama dengan Jurusan/Prodi yang dipilih
  • Khusus untuk Jurusan/Program Studi : Tari, Karawitan, Teater, Etnomusikologi, Pedalangan, Seni Murni, Kriya, Televisi, dan Fotografi
  • Mengikuti placement test sesuai program studi yang dipilih.
  • Mengikuti Wawancara.
  • Biaya seleksi Rp 175.000,00
e. Jalur Lanjutan
  • Memberi kesempatan bagi lulusan D III Program Studi  sejenis dari Perguruan Tinggi lain untuk studi lanjut ke ISI Yogyakarta.
  • Mengajukan surat lamaran kepada Rektor ISI Yogyakarta dilampiri formulir pendaftaran yang telah tersedia.
  • Foto copy Ijazah D III/setara dan transkrip nilai yang telah dilegalisasi.
  • Surat Keterangan Akreditasi Perguruan Tinggi asal.
  • Mengikuti Placement Test oleh Jurusan/Program Studi.
  • Biaya seleksi Rp 250.000,00
F. SELEKSI PROGRAM NON REGULER
- Program Non Reguler dibuka pada Program Studi Disain Komunikasi Visual (Fakultas Seni Rupa), Program Studi Seni Musik (Fakultas Seni Pertunjukan) dan Program Studi Televisi (Fakultas Seni Media Rekam)
- Biaya seleksi Rp 250.000,-
Catatan: Seleksi Program Non Reguler hanya dilaksanakan pada Gelombang II.
G. MATERI SELEKSI dan JADWAL
a. TES UMUM/TEORI
Pengetahuan Umum (Pancasila/Kewarganegaraan, B.Indonesia, B.Inggris) dan Pengetahuan Seni dan Budaya
  • Gel. I Tanggal Tes : 31 Mei 2012 (Jam : 09.00 – 11.00)
  • Gel. II Tanggal Tes : 24 Juli 2012 (Jam : 09.00 – 11.00)
b. TES KHUSUS sesuai program studi
FAKULTAS SENI PERTUNJUKAN
1). Test Praktik sesuai Jurusan/Program Studi yang dipilih.
2). Wawancara.
  • Gel. I Tanggal Tes : 31 Mei – 2 Juni 2012
  • Gel. II Tanggal Tes : 25 – 27 Juli 2012
FAKULTAS SENI RUPA
1). Test Praktik sesuai Jurusan/Program Studi yang dipilih.
2). Wawancara.
  • Gel. I Tanggal Tes : 31 Mei – 1 Juni 2012
  • Gel. II Tanggal Tes : 25 – 26 Juli 2012
FAKULTAS SENI MEDIA REKAM
1). Apresiasi Karya Fotografi/Apresiasi Program Televisi
2). Tes Praktik Fotografi/Televisi
3). Wawancara.
  • Gel. I Tanggal Tes : 31 Mei – 1 Juni 2012
  • Gel. II Tanggal Tes : 25 – 26 Juli 2012
H. JADWAL UJIAN SELEKSI JALUR KHUSUS
Ujian seleksi dilaksanakan di kampus/fakultas masing-masing dengan jadwal sebagai berikut :
1. Jalur Khusus (PMDK, PBUD, Linier, Bidikmisi) : 21 – 22 Mei 2012
3. Jalur Khusus (Lanjutan) : 18 – 20 Juli 2012
PENGUMUMAN HASIL UJIAN SELEKSI
Hasil Ujian Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru ISI Yogyakarta Tahun Akademik 2012/2013 akan diumumkan melalui Website ISI Yogyakarta (www.isi.ac.id), di Fakultas masing-masing dan melalui media cetak yang terbit di Yogyakarta pada tanggal 16 Juni 2012 (Gelombang I), 4 Agustus 2012 (Gelombang II)

h1

Profil Alumni ISI Yogyakarta

Edhi Sunarso (seniman patung)

Alumni ASRI (Akademi Seni Rupa Indonesia) angkatan 1950 (cikal bakal ISI Yogyakarta) merupakan mantan staf pengajar ISI Yogyakarta dan seniman besar yang sering menggarap patung-patung monumental di Indonesia. Beberapa karyanya adalah Patung/Monumen Selamat Datang di Bundaran Hotel Indonesia Jakarta, Monumen Dirgantara/Patung Pancoran Jakarta, Tugu Muda Semarang, Diorama Sejarah di Monumen Nasional (Monas) Jakarta, Monumen Pancasila Sakti Lubang Buaya Jakarta, Diorama Sejarah Monumen Jogja Kembali Yogyakarta, dll. Berkat prestasi beliau ISI Yogyakarta akhirnya memberikan penghargaan tertinggi di bidang seni dengan memberinya gelar sebagai Empu Ageng.
GM Sudarta (kartunis)

Alumni ASRI (Akademi Seni Rupa Indonesia) angkatan 1965 (cikal bakal ISI Yogyakarta) merupakan seorang pelopor karikatur di Indonesia. Dalam membuat karya kartun beliau dikenal cerdik sebab kartun protesnya yang mencubit tetap dikemas dalam humor yang menggelitik sehingga bisa diterima semua pihak. Karya beliau yang paling terkenal adalah Oom Pasikom yang menghiasi Harian Kompas.
Didik Nini Thowok (seniman tari)

Alumni ASTI (Akademi Seni Tari Indonesia) angkatan 1974 (cikal bakal ISI Yogyakarta) merupakan seniman besar di bidang seni tari baik sebagai penari maupun koreografer . Karya beliau yang paling populer adalah Tari Dwi Muka (double sided dance) yang menggunakan topeng di kepala bagian belakang sehingga beliau bisa memerankan dua karakter sekaligus dalam komposisi tari.
Butet Kertaredjasa (seniman teater)

Alumni ASRI (Akademi Seni Rupa Indonesia) angkatan 1982 (cikal bakal ISI Yogyakarta) ini merupakan seniman teater dan budayawan. Meski kuliahnya di bidang seni lukis dan akhirnya kandas ditengah jalan, namun ia justru terkenal sebagai seorang seniman teater terutama dalam pentas monolog. Kiprah dan karya-karya beliau dikenal sangat kritis terhadap pemerintah.
Djaduk Ferianto (seniman musik etnik)

Alumni ISI Yogyakarta angkatan 1984  ini merupakan seniman musik etnik dan budayawan. Beliau sangat aktif mengangkat dan mengaransemen musik etnik di tengah maraknya industri pop. Kiprah nasionalnya mulai dikenal publik melalui acara ‘dua warna’ di RCTI yang memadukan musik etnik dan modern. Beliau juga menjadi penggagas acara Ngayogjazz yang menggelar musik jazz di tengah-tengah kampung guna mendekatkan diri ke masyarakat. Kini bersama Orkes Sinten Remen dan Grup Kua Etnika beliau sering menghiasi televisi nasional bahkan sering menggelar pentas di mancanegara sebagai duta kebudayaan bagi Indonesia.
Luluk Purwanto (seniman musik jazz)

Alumni ISI Yogyakarta angkatan 1987 ini merupakan pemain biola dan musisi jazz Indonesia yang justru banyak berkiprah di mancanegara. Bersama grup musiknya yang bernama The Helsdingen Trio sering menggelar tour musik jazz keliling dunia dalam sebuah bus yang bisa disulap menjadi panggung musik. Karya musiknya bersama Bhaskara Band setiap hari kita dengar di televisi sebagai musik penutup acara Seputar Indonesia di RCTI.
Oni Krisnerwinto (seniman musik)

Alumni ISI Yogyakarta angkatan 1989 ini merupakan musisi yang dewasa ini kerap menghiasi panggung-panggung di televisi Indonesia. Bersama teman-temannya ia membentuk Sa’unine Orchestra yang membantu sentuhan orkestra pada musisi papan atas Indonesia seperti GIGI, Dewa 19, Sheila On 7, Ungu,Glenn Fredly, dll. Bersama Oni & Friends menjadi music director danhome band untuk program-program televisi seperti Idola Cilik, Indonesian Idol, Asian Idol, Festival Film Indonesia, dll. Beliau juga mendapatkan Anugerah Musik Awards (AMI) 2009 untuk kategori Produser Musik Anak Terbaik.
Ahmad Faisal Ismail (kartunis)

Alumni ISI Yogyakarta angkatan 1992 ini merupakan seorang kartunis. Mesikpun pendidikannya adalah desain interior namun kini beliau lebih aktif sebagai kartunis. Sejak SMA dan mahasiswa beliau telah memenangkan berbagai penghargaan di ajang lomba komik nasional. Kini karya Ismail yaitu kartun Sukribo selalu menghiasi Harian Kompas setiap hari minggu.
I Nyoman Masriadi (pelukis)

Alumni ISI Yogyakarta angkatan 1993 ini merupakan pelukis kontemporer indonesia yang paling bersinar kini. Sebagai pelukis muda, karya-karyanya merajai pasar seni rupa kontemporer. Bahkan salah satu karya I Nyoman Masriadi berjudul ‘The Man from Bantul (The Final Round)’ berhasil terjual sekitar Rp.10 milyar di balai lelang Sotheby Hongkong sebagai lukisan termahal di Asia Tenggara. Karya lain yang berjudul ‘Sudah Biasa Ditelanjangi’ menghebohkan balai lelang Christie karena terjual seharga US$. 554 ribu atau sekitar Rp. 5 milyar.
M. Arief Budiman (desainer grafis/komunikasi visual)

Alumni ISI Yogyakarta angkatan 1994 ini merupakan seorang pengusaha desain grafis. Bersama rekan-rekannya mendirikan PT. Petak Umpet Advertising yang selalu merajai ajang Phinastika Ad Festival sebagai Agency of the Year. Karyanya dalam iklan Gudang Garam edisi kemerdekaan mendapatkan penghargaan dalam Citra Adhi Pariwara. Buku karya beliau yaitu Jualan Ide Segar dan Tuhan Sang Penggoda termasuk dalam jajaran buku best seller untuk kategori creativepreneur.
Soimah Pancawati (sinden,entertainer)

Alumni Jurusan Karawitan Fakultas Seni Pertunjukan ISI Yogyakarta angkatan 1998 ini merupakan sinden dan entertainer muda yang layak diperhitungkan, meski terbilang baru di industri hiburan nasional ia kini sangat sering menghiasi layar televisi. Memulai kariernya dari ‘ngamen’ atau menyanyi di acara-acara kawinan, kini ia tak hanya aktif menyanyi tradisional, ia sering diajak kolaborasi dengan berbagai aliran musik lain dari pop sampai hip-hop. Berkat kemampuannya menyanyi, keunikan tradisi, dan kemampuannya melontarkan lelucon, kini ia juga sering diajak bergabung mengisi acara-acara humor di televisi.
Ifa Isfansyah (sutradara)

Alumni Fakultas Seni Media Rekam ISI Yogyakarta angkatan 1999 ini merupakan sutradara muda yang layak diperhitungkan, meski terbilang baru ia sudah mendapatkan berbagai penghargaan terutama dalam penyutradaraan film-film indie. Karya Ifa Ifansyah yang paling populer adalah Film Garuda di Dadaku, soundtrack film ini yang dinyanyikan oleh Netral kini menjadi semacam lagu kebangsaan bagi para supporter olah raga yang mampu membangkitkan nasionalisme Indonesia. Film terbarunya yang berjudul ‘Sang Penari’ berhasil memenangkan Piala Citra untuk kategori film terbaik dan sutradara terbaik di Festifal Film Indonesia 2011.

0 komentar:

Post a Comment

Jadilah orang yang memberikan komentar yang baik untuk semuanya!

Twitter

Artikel Populer

Blog Archive

Template Ini Di buat oleh Blog Informasi dan Berita Unik Terbaru ( Zain Fikri H ) yang didukung oleh Blogger