Wowitukeren –Dulu kita mungkin mengira bahwa belajar bahasa itu tidak ada manfaatnya dan mudah dijalankan sehingga tidak usah kita pelajari. Padahal kalau sobat wow ketahui kemampuan berbahasa memiliki peranan yang cukup penting sekali dalam dunia perkerjaan. Alasannya karena kita mengggunakannya untuk bertemu dengan klien dan manager-manager perusahaan. Mulai dari waktu SD kita sudah mempelajari yang namanya bahasa Inggris meskipun waktu itu kita tidak mengerti apa artinya, benar tidak sobat wow?
Didalam perguruan tinggi sendiri bahasa inggris masih sering digunakan, baik dalam jurusan Teknik hingga jurusan Sastra. Tetapi sayangnya banyak sekali mahasiswa dan siswa di Indonesia yang menganggap bahwa belajar bahasa inggris itu tidak penting bahkan yang lebih parahnya ada mahasiswa yang bilang bahasa inggris itu tidak dijadikan pertanyaan dalam kuburan. Secara logis memang benar pernyataan itu, tetapi kita harus sadar kenapa kita kuliah? Padahal kuliah itu tidak pernah ditanyakan didalam kuburan. Oke untuk mengatasi hal tersebut wowitukeren mau berbagi tips kepada sobat wow semuanya! Bagaimanakah caranya meningkatkan skill (kemampuan) dalam berbahasa Inggris? Langsung saja ini dia:<!–- adsense -–>
Didalam perguruan tinggi sendiri bahasa inggris masih sering digunakan, baik dalam jurusan Teknik hingga jurusan Sastra. Tetapi sayangnya banyak sekali mahasiswa dan siswa di Indonesia yang menganggap bahwa belajar bahasa inggris itu tidak penting bahkan yang lebih parahnya ada mahasiswa yang bilang bahasa inggris itu tidak dijadikan pertanyaan dalam kuburan. Secara logis memang benar pernyataan itu, tetapi kita harus sadar kenapa kita kuliah? Padahal kuliah itu tidak pernah ditanyakan didalam kuburan. Oke untuk mengatasi hal tersebut wowitukeren mau berbagi tips kepada sobat wow semuanya! Bagaimanakah caranya meningkatkan skill (kemampuan) dalam berbahasa Inggris? Langsung saja ini dia:<!–- adsense -–>
1. Ubah Subtitle Film kedalam Bahasa Inggris atau Sebaliknya
Cara belajar bahasa inggris yang satu ini dapat sobat wow lakukan dirumah sobat wow sendiri. Caranya cukup mudah sekali, sobat wow tinggal menyediakan film berbahasa Inggris dan Indonesia. Kemudian sobat wow terjemahkan bahasa yang diucapkan dalam film tersebut. Sebagai contoh sobat wow menonton film Annabele yang didalamnya menggunakan bahasa inggris, lalu setelah itu sobat wow terjemahkan kedalam bahasa Indonesia begitu juga sebaliknya sobat.
2. Ikut Kursus Bahasa Inggris
Apakah sobat wow masih ingin melanjutkan? Kalau iya setelah berlatih menerjemahkan film, alangkah lebih baiknya kalau sobat wow mengikuti kursus (pelatihan) bahasa inggris. Kenapa demikian? Karena kursus bahasa inggris memberikan pembimbingan yang lebih mendalam lagi kepada sobat wow tentang bahasa inggris. Untuk kursus bahasa inggris sobat wow bisa lakukan kursus di kampung pare Kediri.
3. Follow Akun Medsos yang Bermanfaat
Punya akun media sosial (medsos) seperti Instagram, Facebook, Twitter, Path tetapi apakah sobat wow sudah menggunakan akun medsos sobat untuk belajar bahasa inggris? Kalau belum segeralah follow akun yang berbau inggris di media sosial seperti grub bahasa inggris, @yokbelajarbahasainggris dan masih banyak lagi lainnya. Untuk itu mulai sekarang segeralah menfollow akun-akun media sosial yang lebih bermanfaat.
4. Ganti Lagumu dengan Lagu Bahasa Inggris
Masih dengarin lagu Indonesia? sebenarnya tidak masalah sih! Tetapi perkecilah lagu-lagu Indonesia di smartphone sobat wow. Pasalnya kalau sobat wow ingin belajar bahasa inggris perbanyaklah mendengarkan lagu-lagu yang berbau inggris seperti lagu Bruno Mars, Justin Bieber atau Agnez Mo yang sudah go Internasional. Tetapi ingat janganlah sobat wow hanya mendengarkan saja, tetapi sobat wow harus belajar mengartikan dan memahami maksud yang ingin disampaikan dalam lagu tersebut.
5. Berlatih Percakapan Bahasa Inggris dengan Teman
Ini dia salah satu hal yang cukup senang sekali dilakukan oleh sobat wow. Terlebih lagi bila sobat wow memiliki sahabat baik dan sama-sama sedang memperdalami bahasa Inggris. Hal yang perlu dilakukan yang kelima yakni berlatih percakapan bahasa inggris. Hal ini dapat sobat wow lakukan meskipun bahasa inggris sobat wow belum lancar. Tetapi sobat wow harus bersabar mengahadapi teman sobat wow yang bilang sok, gaya kepada sobat wow. Tetapi sobat wow disini harus ingat tujuannya apa, bukan untuk ajang gengsi dan gaya-gayaan kan? Tetapi untuk memperdalam lagi kemampuan berbahasa inggris kitakan?
Nah itu tadi tips yang diberikan wowitukeren kepada sobat wow. Buat sobat wow yang ingin comment dan ngeshare artikel ini kami persilahkan saja. Terima kasih atas perhatiannya! See You!
0 komentar:
Post a Comment
Jadilah orang yang memberikan komentar yang baik untuk semuanya!